Minggu, 15 Juli 2012

Pengendara sepeda..

Anda tak perlu belajar untuk mengayuh sepeda..
Meski anda tak dapat mengendarai sepeda..
Yang anda butuh pelajari adalah bagaimana anda menjaga keseimbangan tubuh anda ketika anda mencoba mengendarai sepeda..

Berbagai hal selalu wajib untuk kita pelajari dalam hidup ini..
Namun, tersedia berbagai hal laim yang tidak perlu kita pelajari..
Alasannya karena sisi lainnyalah yang seharusnya kita pelajari..

Keseimbangan tubuh membantu anda untuk tidak terjatuh dan dengan leluasa mengendarai sepeda..

Jatuh dari sepeda itu perlu agar kita mengerti bagaimana rasa sakit yang ditimbulkan karena terjatuh..
akan tetapi bangun dan sembuh dari luka jatuh tersebut dirasa sangatlah penting ketika manusia mengerti akan apa yang menjadi kewajiban dalam hidupnya..

Pernahkah anda berfikir mengapa sepeda hanya memiliki dua roda?

Saya terlalu sering memikirkan hal kecil yang tanpa sengaja telah mengubah saya..
Saya menjadi orang yang berlebihan dalam memikirkan sesuatu..
kadang tepat, meski lebih banyak tak tepat..

Ketika saya menyadari mengapa tidak sejak dulu saya mengakhiri hidup saya..
Saya mendapatkan sesuatu yang memiliki nilai 'sesuatu'..

Seperti layaknya seorang yang mengendarai sepeda..
Saya hanya perlu menundukkan badan.. fokuskan tujuan ke arah depan, mengayuh dan yang terpenting.. menjaga keseimbangan..

Hal- hal tersebut mengingatkan saya akan hal ini..
Membungkukkan badan berarti menunduk pada otoritas tertinggi yang dimilikiNya..
Fokus pada masa depan, yang garis startnya dimulai pada masa lalu..
mengayuh yang berarti berusaha meski kadang lelah..
Terakhir, menjaga keseimbangan.. Keseimbangan antara pikiran manusia dan pikiran Allah..


Anda tidak akan pernah mengetahui jangka waktu yang akan anda tempuh selama anda bersepeda..
Yang akan anda ketahui adalah bagaimana cara anda mengayuh..
Cepat atau lambat gerakan yang anda hasilkan dengan kaki anda..

Bidang miring terkadang menjadi medan yang sulit bagi anda ketika anda belum terbiasa dengan sepeda anda..
Satu hal yang perlu diingat adalah bagaimana anda dapat berinteraksi menghasilkan kekompakan hati dengan sepeda anda..

# Melatih dan mempersiapkan diri adalah hal yang penting dalam anda melewati bidang miring kehidupan dengan hal yang sederhana yang anda miliki, sepeda kehidupan anda #

Tidak ada komentar:

Posting Komentar